Ada banyak juga provider hosting mancanegara yang bisa dipilih. Salah satunya adalah InMotion. Bagi Anda yang kurang akrab dengan dunia hosting, nama satu ini mungkin akan terdengar asing.
Pasalnya popularitas Inmotion di Indonesia memang tidak sama dengan hostinger atau penyedia hosting lainnya.
Profil Singkat InMotion
Perlu diketahui, InMotion ini sebenarnya sudah lama berkecimpung di bidang penyedia hosting. Perusahaan satu ini sudah berkiprah semenjak satu dekade lalu. Dianggap berpengalaman, InMotion memang berhasil membuktikan kelasnya. Perusahaan satu ini telah disejajarkan dengan berbagai nama mentereng penyedia hosting dunia.
Namun nama InMotion sendiri lebih populer di kalangan mereka yang memiliki website berukuran kecil. Nama Inmotion sendiri memang kurang populer di luar negeri. Namun di negeri asalnya, Inmotion cukup populer dan banyak digunakan. Perusahaan satu ini berlokasi di Amerika Serikat dan memiliki server disana.
Perusahaan satu ini sering kali memberikan diskon ekstra besar untuk para penggunanya. Karenanya layanan hosting dari perusahaan satu ini banyak dipilih oleh perusahaan yang memiliki website kecil.
Baca juga: daftar hosting terbaik luar negeri
Paket Hosting InMotion Beserta Harga
Ada banyak sekali produk yang disediakan oleh InMotion bagi Anda. Salah satu yang terbaik adalah paket hostingnya. Ada beberapa jenis paket hosting yang bisa Anda dapatkan. Sudah tentu setiap jenis paket memiliki varian fitur yang berbeda. Setiap fitur ini memiliki manfaatnya masing-masing.
Setiap jenis paket dibanderol dengan harga yang berbeda. Paket semakin mahal paket hosting yang dipilih, akan semakin lengkap juga fitur dan kapasitas yang diberikan. Apa saja paket-paket tersebut? Simak paparannya di bawah ini.
1. Paket Launch
Jenis paket pertama yang bisa Anda plih adalah paket Launch. Paket satu ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, yakni Rp 56.730 per bulannya. Ini merupakan paket termurah yang bisa Anda dapatkan di InMotion. Memilih paket ini, Anda berhak mendapatkan memori penyimpanan unlimited dengan akses Cpanel untuk dua situs.
2. Paket Power
Paket hosting selanjutnya adalah paket power. Paket satu ini bisa Anda miliki dengan membayarkan harga Rp 79.480 ribu per bulan. Anda akan mendapatkan akses penyimpanan tak terbatas untuk 6 situs sekaligus. Rating paket power ini mencapai 6.1 di berbagai situs review hosting dunia. Cukup menguntungkan. Terlebih jika Anda memang memiliki banyak situs.
3. Paket Pro
Opsi paket hosting lainnya adalah paket pro. Untuk mendapatkan paket terbaik dari InMotion ini Anda harus merogoh kocek di angka Rp 198.000. Anda akan mendapatkan layanan selain mendapatkan akses memori hosting dan Bandwidth unlimited, Anda juga berhak mendapatkan akses Cpanel untuk jumlah situs yang tidak terbatas.
Layanan InMotion Lainnya
Selain menyediakan paket hosting dengan kualitas yang mumpuni, masih ada banyak produk lain dari InMotion yang bisa Anda dapatkan. Di antaranya adalah Paket Hosting VPS yang sangat berkualitas. Ada tiga paket VPS Yang disediakan oleh InMotion. Yang pertama adalah Paket VPS-1000HA-S.
Paket satu ini memungkinkan Anda untuk memiliki penyimpanan CPU sebesar 75 GB dengan RAM 4 GB. Anda hanya perlu membayar Rp255.760 saja untuk memilikinya. Ada juga paket VPS lain yakni VPS-2000HA-S yang memungkinkan Anda untuk mendapatkan kapasitas CPU 150 GB dengan RAM 6 GB.
Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 426.360 saja untuk memilikinya. Ada juga paket selanjutnya yakni VPS-3000HA-S yang memungkinkan Anda untuk mendapatkan penyimpanan 260 Gb dengan RAM 8 GB harganya berkisar di angka Rp710.700.
Produk selanjutnya yang bisa Anda dapatkan di InMotion adalah Dedicated Server. Ada banyak sekali varian produk dedicated server yang tersedia. Yang pertama ada paket Essential. Dengan merogoh kocek Rp1.502.560 saja Anda sudah bisa memilik hosting berkelas satu ini.
Di dalamnya Anda bisa mendapatkan penyimpanan CPU sebesar 1000 GB. Speed CPU 4 x 2.80GHz dan RAM 8 GB. Ada juga level Advanced yang memfasilitasi Anda dengan penyimpanan sebesar 1.95 TB, speed CPU 4 x 2.50GHz dan RAM 16 GB. Kocek seial Rp2.369.780 harus Anda keluarkan untuk memilikinya.
Ada juga paket lain yakni Elite. Paket ini memberikan Anda kapasitas penyimpanan sebesar 3.91 TB, CPU 4 x 3.30GHz, RAM 32 GB yang pasti cukup untuk segala kepentingan. Harganya sekitar Rp3.397.640.
Selain beberapa paket dedicated server di atas, ada juga beberapa varian paket eksklusif lainnya. Di antaranya adalah paket Commercial CLASS 500, paket Commercial CLASS 1000, dan paket Commercial CLASS 2000. Anda hanya perlu menghubungi tim marketing InMotion untuk memilikinya.
Kelebihan InMotion
Ada banyak sekali kelebihan yang dimiliki oleh berbagai jenis produk InMotion ini. Salah satunya adalah harga yang cukup terjangkau jika dibandingkan dengan berbagai penyedia server lainnya yang berasal dari USA.
Selain memiliki varian produk berharga murah, InMotion juga memiliki pengalaman yang sangat mumpuni dalam menangani berbagai jenis kendala teknis yang muncul. Mereka memiliki tim yang benar-benar profesional karena sudah lama berkiprah dalam dunia hosting.
Jadi Anda tidak perlu khawatir masalah teknis yang dihadapi akan berlarut larut dan mendatangkan kebingungan. Ini sudah dibuktikan oleh banyak pelanggan InMotion yang ada di dunia ini.
Kekurangan InMotion
Di balik kelebihan pastinya ada kekurangan. Dikutip dari berbagai sumber dan testimoni. Kekurangan dari InMotion terletak pada segi pelayanan. Utamanya adalah dari segi bahasa komunikasi. Karena belum menyediakan fitur atau admin berbahasa Indonesia, Anda harus melakukan transaksi dan komunikasi menggunakan bahasa Inggris.
Tentunya ini merupakan kendala terbesar. Apalagi jika Anda kurang mahir dalam berkomunikasi dengan bahasa satu ini. Namun Anda masih bisa menggunakan aplikasi alih bahasa untuk berkomunikasi dengan baik. Pasalnya semua operator yang ada di dalam situs satu ini juga tidak akan bosan memberikan pelayanan terbaiknya bagi Anda.
Setiap layanan penyedia web hosting tentu memuliki kelebihan yang bisa diunggulkan, tetapi juga tidak lepas dari kekurangan yang membuat penggunanya lebih hati-hati. Terlebih jika Anda ingin menggunakan web hosting ini dalam berbisnis.