Kali ini kami memiliki informasi seputar produk smartphone yang juga menjadi salah satu produk andalan mereka, yaitu Oppo A3. Smartphone ini pertama kali diperkenalkan di China dengan harga kurang lebih mencapai Rp. 2,5 juta. Salah satu hal yang menjadi andalan dari hp ini yaitu dapur pacunya yang malah memiliki spesifikasi terbaik dan sepertinya harga yang dibandrol tersebut masih terlalu murah.
Namun memang hal tersebut tidak mengherankan mengingat Oppo sendiri sudah dari dulu menawarkan produk dengan spesifikasi terbaik, khususnya di sektor dapur pacu dan kameranya yang membuatnya menjadi salah satu hp rekomendasi untuk bermain game.
Berikut ini informasi penting seputar spesifikasi yang dimiliki oleh Oppo A3.
Simak juga: daftar Hp Oppo terbaru
Harga Oppo A3
Seperti yang sudah kami jelaskan di awal bahwa Oppo memasang harga untuk Oppo A3 kurang lebih Rp. 2.500.00 sampai dengan Rp. 2.600.000.
Spesifikasi Oppo A3
- Chipset: Mediatek MT6771 Helio P60
- CPU: Octa-core dengan 4 x 2.0 GHz Cortex A73 dan juga 4 x 2.0 GHz Cortex A53.
- GPU: Mali- G72 MP3
- RAM: 4 GB
- ROM atau Storage: 128 GB yang masih disediakan micro SD yang bisa diupgrade hingga mencapai 256 GB
- Baterai: 3400 mAh
Body HP
- Dimensi: 156 x 75.3 x 7.8 mm
- Berat: 159 gram
Layar HP
- Jenis Layar: IPS LCD
- Ukuran: 6.2 inci
- Resolusi: 2280 x 1080 piksel
- Rasio: 19:9
- Proteksi: Corning Gorilla Glass
Baterai HP
- Jenis baterai: Li-Po
- Kapasitas: 5000 mAh
- Fitur: fast battery charging
Koneksitivitas
- SIM: Dual SIM yaitu Nano + Nano
- Jaringan: GSM/CDMA.HSPA/LTE
- Speed: 4G
- WLAN: Wi-Fi 802.11b/n/g/ac, dual-band, hotspot, Wi-Fi Direct
- GPS: Yes, with A GPS
- Bluetooth: 4.2, LE, A2DP
- Radio: FM Radio
- USB: microUSB 2.0, USB on the go
Setelah Anda sekilas memahami spesifikasi yang dimiliki oleh Oppo A3, maka di bawah ini akan kami berikan informasi yang berkaitan dengan apa saja kelebihan dan kekurangan Oppo A3 sehingga membuat orang penasaran terhadap smartphone yang satu ini.
Baca: Spesifikasi dan harga Oppo K3
Kelebihan Oppo A3
1. Dapur pacu handal
Seperti penjelasan kami di awal bahwa Oppo A3 merupakan smartphone yang mengandalkan sektor dapur pacunya. Hal ini terlihat dari prosesor dan juga RAM yang disematkan yaitu Mediatek Helio P60 yang merupakan salah satu chipset terbaik.
Bahkan chipset yang satu ini telah direkomendasikan sebagai salah satu spesifikasi yang dibutuhkan untuk memainkan game-game berat yang ada di android.
Belum lagi dengan tambahan RAM sebesar 4 GB membuat Oppo A3 semakin layak untuk Anda beli. Dengan kapasitas RAM sebesar 4 GB tersebut sudah cukup untuk memainkan game-game yang ada di Play Store yang tekenal sebagai game yang paling banyak digunakan sekarang ini.
2. Oppo A3 lebih unggul dibanding Oppo A Series lainnya
Kelebihan kedua yang dimiliki oleh Oppo A3 adalah smartphone ini merupakan smartphone yang paling unggul dibandingkan dengan versi A lainnya. Jika para pendahulunya hadir dengan desain yang terkesan biasa saja, namun hal tersebut berbeda ketika Oppo A3 pertama kali diperkenalkan.
Desain yang dimiliki oleh Oppo A3 paling unggul dibandingkan pendahulunya tersebut. Perlu Anda tahu bahwa desain dari Oppo A3 menggunakan metal dengan dimensi yang mencapai 156 x 75.3 x 7.8 mm yang bobotnya mencapai 156 gram.
Maka tidak heran jika Oppo A3 lebih mantap ketika Anda genggam dibandingkan dengan A Series yang lainnya.
Selain itu, dengan adanya varian warna yang cukup banyak yaitu soybean meal, garnet red, knight black, dan juga stardust silver, membuat Oppo A3 memiliki banyak pilihan dan tidak terkesan monoton.
3. Kamera 16 MP dan 8 MP
Kelebihan yang ketiga dari Oppo A3 adalah di sektor kameranya. Bagi Anda yang hobi foto, mungkin kamera yang disematkan pada Oppo A3 tidak akan mengecewakan.
Oppo A3 memiliki kamera bersolusi 16 MP dengan f/1.8 yang juga sudah didukung dengan fitur PDAF, Panorama, dan juga HDR yang akan menawarkan pengalaman berfoto yang menyenangkan dan tidak mengecewakan.
Sementara pada kamera selfie sudah disematkan kamera beresolusi 8 MP yang juga bisa menghasilkan foto dengan kualitas yang baik. Belum lagi dengan adanya teknologi AI Beauty 2.0 yang akan memberikan pilihan tentang seperti apa hasil foto yang Anda inginkan.
4. Layar cukup besar
Layar yang dimiliki oleh Oppo A3 berukuran cukup besar, yaitu 6.2 inci. Memang untuk jenis layarnya masih menggunakan IPS dibandingkan smartphone lain yang menggunakan AMOLED, namun hal tersebut tidak terlalu masalah bagi sebagian orang.
Dengan memiliki layar berukuran 6.2 inci memberikan kepuasan tersendiri ketika bermain game, menonton film, maupun untuk browsing.
Bukan hanya itu saja, Oppo A3 juga sudah dilengkapi dengan layar Full HD+ yang rasionya mencapai 19:9 sehingga kurang lebih 90% bagian depan sudah terisi dengan layar.
Tidak heran jika hp ini menjadi incaran konsumen yang memang mencari smartphone yang nyaman ketika digunakan untuk bermain game atau sekedar browsing di sosial media atau internet.
5. Fast charging
Oppo A3 sudah mendukung teknologi pengisian daya cepat atau bahasa kerennya dinamakan fast charging. Teknologi yang satu ini sudah lama diperkenalkan dan memang cukup banyak smartphone yang menggunakannya.
Dengan teknologi ini maka Anda tidak perlu lagi menghabiskan waktu Anda menunggu baterai Anda terisi penuh.
Cukup menunggu setidaknya 30 menit sampai dengan 1 jam maka baterai sudah bisa terisi penuh atau setidaknya cukup digunakan seharian.
Simak: Harga dan spesifikasi Oppo Reno Z
Kekurangan Oppo A3
Lalu apa sih yang menjadi kekurangan dari Oppo A3? Sebenarnya untuk kekurangannya sendiri tidak terlalu signifikan berpengaruh terhadap kenyamanan menggunakan hp ini.
Namun kami tetap perlu memberikan informasi ini kepada Anda agar Anda pun juga bisa mempertimbangkan apakah kekurangan ini akan berpengaruh terhadap kenyamanan Anda atau tidak.
1. Kapasitas baterai kurang besar
Hal pertama yang menjadi kekurangan dari Oppo A3 adalah kapasitas baterai yang tidak terlalu besar. Berdasarkan spesifikasi yang sudah kami jelaskan di atas bahwa Oppo A3 memiliki baterai berkapasitas hanya 3400 mAh.
Tentu saja dengan kapasitas tersebut membuat hp ini tidak terlalu bisa digunakan dalam waktu yang lama.
Padahal dari dapur pacunya saja sudah menunjukkan bahwa Oppo A3 merupakan hp gaming. Sementara merk smartphone lainnya sudah mengeluarkan baterai yang berkapasitas 5000 mAh.
2. Layar masih IPS
Saat ini ada dua teknologi layar yang sering digunakan pada smartphone, yakni IPS dan AMOLED. Untuk Oppo A3, hp ini masih menggunakan layar IPS. Layar IPS merupakan teknologi layar yang memang akan memberikan tampilan yang cukup bagus.
Namun masih kalah jika dibandingkan dengan smartphone yang memiliki layar AMOLED.
Itulah penjelasan dari kami mengenai spesifikasi dan harga Oppo A3 lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya. Semoga bermanfaat.