Platform office tak cuma digunakan oleh karyawan kantoran saja, tetapi juga anak-anak sekolah dan mahasiswa untuk memudahkan mengerjakan tugas. Seiring berkembangnya teknologi smartphone serta internet, kini platform office tak hanya bisa digunakan melalui PC saja. Tapi sudah banyak tersedia juga aplikasi office di play store yang dapat digunakan pada smartphone android.
Harus diakui aplikasi office memang bisa membantu kita menyelesaikan tugas dengan mudah karena dapat dikerjakan kapan pun dan dimana pun tanpa perlu laptop atau komputer.
Berikut rekomendasi pilihan aplikasi office terbaik di Android yang akan membuat pekerjaan dan tugas makin mudah.
1. TextMaker Mobile
Ingin lebih mudah terhubung dengan Google Drive, Dropbox, Evernote, serta OneDrive? Anda bisa menggunakan aplikasi office terbaik yang satu ini. Sehingga Anda akan lebih mudah mengakses semua file penting yang Anda miliki. Tak sampai di situ saja, Textmaker Mobile juga memungkinkan penggunanya untuk bisa mengedit file office dengan format .docx dan juga .doc.
Selain itu, Anda juga dapat mengkonversi file .doc jadi file berformat PDF hanya dengan aplikasi ini lho. Jadi tak usah khawatir jika ada kesalahan edit yang tidak sengaja, pasalnya Anda dapat mengkoreksina dengan melakukan undo dan juga redo.
Baca: aplikasi perekam suara terbaik
2. Docs To Go
Sekarang ini Anda tak usah repot-repot membawa laptop hanya untuk edit file yang tersimpan di Word, Excel, ataupun PDF. Pasalnya, dengan Docs To Go, semua pekerjaan Anda yang berhubungan dengan office bisa lebih mudah.
Anda juga bisa mengerjakannya dimana pun dan kapanpun hanya dengan menggunakan smartphone saja. Sehingga, ketika laptop ketinggalan di rumah Anda masih bisa melanjutkan pekerjaan yang tertunda di mana pun dan kapanpun hanya dengan smartphone melalui aplikasi office terbaik, Docs To Go.
3. Google Drive
Bagi sebagian orang aplikasi office besutan Google ini tentu sudah tak asing lagi. Dengan Google Drive, pekerjaan Anda yang berhubungan dengan office bisa dikerjakan dengan sangat mudah terutama untuk penyimpanan file. Dari file berbentuk word, exel, foto, video, file PDF, dan yang lainnya, semua bisa di simpan di dalam aplikasi Google Drive.
Bukan sekedar menawarkan ruang penyimpanan yang besar saja, dengan aplikasi office terbaik ini juga bisa memberikan akses ke semua file yang tersimpan dengan mudah hanya melalui smartphone. Anda juga bisa melihat langsung seluruh konten yang ada.
Tak usah khawatir bakal bingung mencari, pasalnya aplikasi ini memiliki fitur pencarian yang bisa membantu Anda menemukan file yang tersimpan dengan sangat mudah. Tinggal ketik nama file tersebut, selanjutnya file akan langsung ditemukan dan bisa Anda akses.
Simak: aplikasi lockscreen terbaik
4. Microsoft Office
Aplikasi office terbaik milik Microsoft ini menawarkan teknologi yang diinginkan semua orang, baik untuk tugas sekolah maupun pekerjaan di kantor. Anda bahkan bisa merasakan pengalaman yang sama saat menggunakan aplikasi ini untuk versi Android tak kalah dengan yang ada di PC.
Sebagaimana kita tahu bahwa, Microsoft Office memiliki tiga bagian penting yakni MS Word, MS Excel, serta MS Power Point. Ketiga bagian tersebut terbagi menjadi aplikasi office mandiri. Sehingga untuk menggunakannya Anda bisa mendownload aplikasinya sendiri-sendiri seuai kebutuhan.
Anda bisa mengedit, membuat file baru di semua aplikasi tersebut lalu membagikannya ke orang lain baik melalui email maupun media sosial dengan sangat mudah tanpa perlu menggunakan PC lagi.
MS Word untuk membuat file dengan format .docx, sedangkan MS Exel untuk membuat file berisi tabel-tabel sedangkan MS Power Point untuk membuat presentasi sederhana. Semuanya bisa Anda lakukan hanya dari smartphone Android.
5. Polaris Office
Dengan ukuran sekitar 50 MB, aplikasi office yang satu ini tergolong cukup ringan untuk perangkat Android. Selain itu, Polaris Office juga didukung dengan beragam fitur mumpuni untuk mengedit file baik dari word, excel maupun power point hingga menyimpan file yang diedit hanya dari satu aplikasi.
Tak cuma mampu digunakan untuk mengakses file berformat Microsoft Office, aplikasi ini bahkan juga bisa mengakses file dengan format PDF. Disamping itu, Anda juga bisa membuka file yang berformat Slide, Spreadsheet, maupun Google Docs dengan sangat mudah.
Baca: aplikasi alarm terbaik
6. OfficeSuite
Dengan aplikasi office buatan Microsoft, Anda harus mendownload 3 aplikasi berbeda jika ingin menggunakan fitur office yanag dimilikinya. Namun berbeda dengan aplikasi OfficeSuite, Anda bisa mengakses bahkan mengedit file dengan word, excel, dan power point hingga PDF hanya dari aplikasi ini saja.
Aplikadi ini juga mendukung file dengan format yang beragam, yakni doc, docx, xls, docm, xlsx, pptx, ppt, ppsx, pps, ppsm, dan pptm.
7. SmartOffice
Masih soal aplikasi office terbaik yang bisa digunakan untuk mengedit hingga mengakses file dengan format Microsoft Office, salah satu yang patut dipertimbangkan ialah SmartOffice. Tak jauh berbeda dengan aplikasi office yang lain, aplikasi ini pun juga menyuguhkan banyak kemudahan untuk mengedit file maupun mengaksesnya dengan sangat mudah.
Anda pun juga dapat mengubah file dengan format Microsoft Office jadi file berformat PDF. Setelah pengeditan selesai, Anda pun bisa menggunakan SmartOffice untuk menyimpan file tersebut dengan aman baik di Google Drive, DropBox maupun Box.
8. WPS Office
Satu lagi aplikasi office terbaik di Android yang bisa membantu Anda mengerjakan pekerjaan dengan lebih mudah ialah WPS Office. Aplikasi yang satu ini cuma membutuhkan ruang sekitar 35 MB saja, dengan aplikasi ini Anda sudah bisa mengedit file maupun membuat dokumen baru dengan mudah hanya dari smartphone Android.
Aplikasi ini juga bisa membantu Anda untuk mengakses file berformat Word, Excel, Txt maupun Power Point. Seperti namanya, aplikasi ini membuat Anda bisa dengan mudah membaca maupun mengakses file yang berformat PDF. Selain itu, Anda juga dapat meng-convert file yang memiliki format word, excel, text, powerpoint, maupun docx.
9. Chrome Remote Desktop
Lupa memindahkan file dari PC ke smartphone, mau dikirim tapi sayangnya lagi di luar rumah? Jangan khawatir, Anda bisa mengakses file yang tertinggal di PC yang ada di rumah dengan menggunakan Chrome Remote Desktop. Sesuai namanya, aplikasi office yang satu ini bisa berfungsi seperti halnya remote PC yang bisa mengendalikan PC dari jarak jauh.
Dengan aplikasi ini Anda dapat dengan mudah mengakses dan mengontrol perangkat PC Anda di rumah dengan menggunakan smartphone Android. Tak hanya, aplikasi ini juga bisa digunakan secara gratis dengan mendownloadnya di play store.
Nah, itu tadi beberapa rekomendasi pilihan aplikasi office yang bisa membantu Anda mengerjakan tugas atau pekerjaan jadi lebih mudah lagi. Tak cuma membukanya saja, Anda pun bisa mengedit file atau bahkan membuat file baru dengan aplikasi tersebut dari smartphone Android. Praktis sekali bukan?